Setiap orang ingin memiliki berat
ideal, berat ideal selayaknya diikuti dengan kebiasaan hidup sehat. Yang sulit
dari kebiasaan hidup sehat ini adalah makan pada jam yang tepat dan
mengkonsumsi makanan dengan kalori yang sesuai yang dibutuhkan tubuh serta berolahraga ringan untuk membantu
membakar lemak yang tidak dibutuhkan tubuh. Kali ini admin ingin mengupas
sedikit tentang kebiasaan hidup sehat ini yang diketahui mampu mengontrol berat
badan Anda. Tips ini mudah untuk dilakukan dan dapat Anda praktekkantanpa ada
masalah. Check it out
- Jangan lewatkan waktu makan serta pilih makanan yang akan anda konsumsi. Meskipun ingin menurunkan berat badan, namun jam makan normal yang biasa anda lakukan jangan sampai anda lewatkan. Tentukan jam makan normal anda, hindari makan malam di atas jam 6 sore. Konsumsilah makanan sehat yang tidak mengandung tinggi gula serta lemak yang tinggi. Untuk Anda ketahui bahwa makanan dengan gula yang tinggilah yang memiliki kalori yang tinggi yang tidak baik untuk tubuh. Selain buruk untuk mengontrol berat badan, kalori yang tinggi juga dapat menyebabkan penyakit – penyakit lain seperti diabetes serta jantung. Hindari pula makanan instan serta makanan dalam kemasan. Makanan yang diproses dengan cara menggoreng juga sebaiknya anda hindari, terutama makanan yang menggunakan minyak goreng yang telah digunakan beberapa kali sangat berbahaya karena mengandung lemak yang berbahaya bagi tubuh anda.
- Atur porsi makan anda sesuai kebutuhan. Tips diet sehat yang kedua adalah menghitung kalori perhari yang harus masuk ketubuh anda. Kalau Anda kesulitan Anda bisa konsultasikan hal ini dengan ahli gizi. Namun, bagi Anda yang memiliki berat badan, biasanya akan diperbolehkan untuk mengonsumsi makanan sebanyak 1500 kalori. Untuk menerapkan cara diet sehat, ingatlah selalu bahwa dalam satu kali makan Anda harus menyeimbangkan semua zat gizi yang diperlukan tubuh. Anda dapat menyesuaikannya dengan prinsip gizi seimbang, yaitu ada karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral. Jadi, dalam satu kali makan, Anda harus mengonsumsi makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati, sayur satu mangkuk, serta buah sebagai selingan.
- Mengganti gula dengan pemanis lain yang lebih sehat. Untuk menghindari tingginya jumlah gula yang anda konsumsi, gantilah gula murni yang biasa digunakan dengan pemanis lain yang sehat. Seperti telah disebutkan diatas, salah satu penyebab naiknya berat badan adalah tingginya gula dan makanan yang kita konsumsi. Anda sebaiknya mengganti gula dengan pemanis yang memiliki kalori lebih rendah – tetapi tak kalah manisnya dengan gula. Sekarang ini telah banyak pemanis buatan yang memiliki kalori yang rendah, aman bagi kadar gula darah, dan tak bikin timbangan berat badan melonjak.
- Berolahragalah. Meski sulit untuk mengawali dan membiasakan kebiasaan untuk berolahraga setiap hari, namun ketika anda mencoba untuk menjadikan olahraga sebagai kebutuhan anda, maka olahraga ringan secara rutin tidak akan terlalu sulit untuk dilakukan. Mulailah membiasakan diri untuk olahraga secara rutin setiap hari, setidaknya 30 menit. Untuk memulainya, Anda bisa kok berjalan-jalan santai atau jogging selama 30 menit di area rumah.
- Pola hidup sehat. Setelah menghindari untuk mengkonsumsi gula, mengatur porsi makanan dan berolahraga. Hal terakhir yang harus anda lakukan adalah menghindari hal – hal dibawah ini. Yaitu tidur dengan cukup dan hindari begadang. Lalu, hindari mengonsumsi alkohol yang berlebihan dan jangan merokok. Hal-hal tersebut akan membantu diet sehat alami Anda berjalan dengan mudah dan berhasil.
Selamat Mencoba,
semoga bermanfaat.
Comments
Post a Comment